Minggu, 07 Maret 2010

Konservasi Lingkungan Hidup Ampibi - HIMA Biologi UMMI Sukabumi


Konservasi Lingkungan Hidup merupakan kegiatan penyelamatan lingkungan. Pada hari Minggu, 7 Maret 2010 telah dilakukan salah satu kegiatan penyelamatan lingkungan hidup, yakni seminar lingkungan hidup dan penanaman 1000 pohon oleh 250 orang siswa-siswi SMP dan SMA dikota Sukabumi. Kegiatan Ampibi for Sukabumi yang diselenggarakan oleh Hima (Himpunan Mahasiswa) Biologi dari Universitas Muhammadiyah Sukabumi (UMMI) mendapatkan dukungan dari Dinas Pengelolaan Persampahan, Pertamanan dan Pemakaman Kota Sukabumi, Pemerintah Daerah Kota Sukabumi serta Universitas Muhammadiyah dan sponsor lainnya.

Kegiatan tersebut merupakan agenda Hima Biologi UMMI yang diselenggarakan setiap tahun. Tetapi, penanaman pohon merupakan kegiata pertama, sebab tahun-tahun sebelumnya hanya mengadakan kegiatan seminar lingkungan hidup. Lokasi penanaman adalah dikawasan Hutan Kota Kibitey, Cikundul, Sukabumi. Acara yang digawangi oleh sekitar 44 orang panitia ini berlangsung sejak 5 Maret (seminar) hingga 6 Maret (Penanaman pohon) 2010.

Dalam Kegiatan Seminar, siswa dan pembina mendapatkan beragam pengetahuan akan peyelamatan lingkungan. Selain itu, pada saat penanaman Pohon, siswa mempelajari cara-cara menanam pohon yang baik dan benar. Beberapa jenis pohon yang ditanam adalah pepohonan keras seperti Mahoni, Suren dan Jati Putih. Selain penanaman, kegiatan ini akan dilanjutkan dengan perawatan pohon yang telah ditanam setiap 3 bulan dan akan diadakan pemilihan duta lingkungan hidup.

Beberapa siswa dari MTs Negeri 1 Kota Sukabumi merasa kegiatan ini sangat bermanfaat dan memberikan pengetahuan baru bagi mereka. Mereka melaksanakan kegiatan ini dengan penuh rasa senang, tapi sedikit lelah. Selain itu, beberapa peserta lain berharap agar kegiatan ini diadakan setiap tahun dengan bibit pohon yang lebih besar lagi dan lebih seragam.

Kegiatan Ampibi ini menurut sambutan Kepala Fakultas diadakan untuk membantu konservasi Lingkungan diSukabumi dan menambah ilmu baru bagi para siswa. Selain itu, perwakilan DP4 merasa sangat senang atas adanya kesempatan untuk menyelenggarakan kegiatan penananman 1000 pohon melalui Hima Biologi UMMI. Dalam acara yang diketuai oleh Siti Muhajir (Mahasiswa UMMI) peserta tidak dipungut biaya sepeserpun, tetapi mereka tetap mendapatkan konsumsi makanan berat dan transportasi.

Kegiatan penyelamatan lingkungan ini sangatlah bermanfaat dan semoga akan diadakan kembali ditahun yang akan datang serta lebih baik dari kegiatan tahun ini.

4 comments:

bianda fedia mengatakan...

mnruut a,,, evektiff ga di adain acara ini untk menylmatkan lingkungan??

pohon yg di tanam ini kan bisa tumbuh besar bsa puluhan taun lagii,,, sdangkann polusi udara stiap harinya teruss ada,,, nahh.... gmana pndapat anda?? hehe

M. Teguh G. mengatakan...

@ bianda
Ya bener banget. Makanya, kita jangan cuma ngandelin 1 pohon buat 1 kota, nanemnya yang banyaaaaaak. Kalau sekarang kecil, nantinya udah gede bisa nalangin polusi. Buat sekarang, polusi jg bisa, tapi mungkin baru sedikit aja. Walau begitu, bkn berarti acara ini gak berguna, penanaman ini bisa juga menambah rasa cinta remaja thdp lingkungan serta mencegah banjir. Ia kan?

Selain itu, jangan hanya menanam pohon waktu ada event2 tertentu aja, waktu senggang jg bisa dipakai untuk menanam pohon, spt tanaman hias. Lumayan lho, sansiviera bisa buat netralisir gas buangan kendaraan diudara (nonton di TV).

Anonim mengatakan...

menanam pohon itu investasi masa depan..
apa yang bisa kita lakukan selain itu adalah mengurangi emisi karbon ke dengan menghemat pemakaian bahan bakar karbon..
saatnya kita gunakan pembangkit listrik tenaga nuklir..

Anonim mengatakan...

nisst

Posting Komentar

Takkan ada kemajuan tanpa komentar..
Mohon komentarnya :D

Seberkas Untaian Kata

Hidup lebih dari sekedar keabu-abuan dari 2 sisi kehidupan, hitam dan putih. Tetapi hidup ini bagaikan spektrum cahaya yang memiliki jutaan warna dan arti. Karena itu sykurilah apa yang menjadi hadiah bagimu. Pepatah mengatakan kemarin adalah sejarah, esok adalah tanda tanya dan hari ini adalah hadiah, karena itu disebut present (dari present tense)

Share & Enjoy

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More